Selasa, 16 September 2014

Kesabaran dan ketenangan



                          
     Di rumah atau di lingkungan keluarga sering kiita  mengalami hal-hal yang tidak menyenangkan, baik itu datangnya dari tingkah laku kakak kita ataupun adik kita. Di ssekolah juga demikian, sering kita mengalami hal-hal yang tidak kita sukai dari teman. Di lingkungan masyarakat tak lepas juga dari hal-hal yang tidak menyenangkan, datangnya sudah tentu dari para tetangga kita. Hal-hal yang tidak menyenangkan itu misalnya berupa ejekan, cemohan, tuduhan, ancaman, mungkin juga tindakan kekerasan. Itu semua sebaiknya  kita hadapi dengan sabar dan ketenagan. Dengan kesabaran dan ketenangan, insya-Allah pergaulan kita baik di dalam keluarga, sekkolah dan di masyarakat akan senantiasa terpelihara dengan baik. Sebagaimana tercantum dalam sabda Rasulullah di bawah ini :
“sesungguhnya engkau mempunyai dua tabi’at dan kelakuan yang disukai oleh Allah, yaitu sabar dan ketenangan.”(HR. Muslim)

          Dalam kehidupan sehari-hari kejadian yang kita alami adakalanya menyenangkan, adakalanya juga menyusahkan. Seringkali kita merencanakan sesuatu, tetapi ada saja hambatan yang menyebabkan kita tidak melaksanakan rencana tersebut. Dalam keadaan demikian kita
sebaiknya tidak perlu kecewa, marah, uring-uringan, meggerutu tetapi kita hendaknya menghadapi suasana itu dengan tenang dan sabar. Karena dibalik hambatan itu Allah telah merencanakan sesuatu yang lain demi kebaikan kita. Misalnya kita merencanakan rekreasi, tetapi tiba-tiba kendaraan yang kita gunakan rusak, sehingga kita tidak jadi pergi rekreasi. Ketika kita mengalami hal seperti itu kita harus bias mengambil hikmah dari peristiwa tersebut, misalnya mungkin saja kalau kita jadi pergi saat itu akan mengalami kecelakaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar